-->

Wednesday, January 16, 2013

Jalin Kebersamaan, IPNU Bojonegoro Rapat Non Formal

Untuk menjalin kebersamaan di antara pengurus, Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU), khususnya Pengurus Harian menggelar bincang santai di kediaman Ketua Umum IPNU Bojonegoro, M. Misbahul Munir Desa Kandangan, Kecamatan Trucuk, Bojonegoro, Selasa (15/01/13).

Kegiatan yang dilaksanakan secara santai dan non formal ini dimaksudkan untuk mencari akar segala permasalahan yang ada ditubuh organisasi lalu dicarikan solusinya bersama-sama serta mengevaluasi beberapa program kerja yang telah terlaksana atau pun yang masih terkendala pelaksanaannya.


Ketua Cabang IPNU Bojonegoro, M. Misbahul Munir menjelaskan rapat kali ini memang dibuat agak berbeda dari biasanya dan dibuat serileks mungkin dengan melibatkan seluruh Pengurus Harian, meskipun beberapa di antaranya tidak dapat hadir.

Terkait ketidakhadiran beberapa pengurus lain, Misbah menjelaskan hal itu dikarenakan mereka ada agenda lain yang juga tidak bisa ditinggalkan dan sudah meminta izin untuk tidak mengikuti rapat PH kali ini.

“Bukannya apa-apa, kita hanya ingin mencari suasana yang berbeda dan cair sehingga segala unek-unek yang selama ini terpendam dapat tersampaikan tanpa beban” lanjutnya.

Ternyata benar, apa yang menjadi harapan Misbah dapat terwujud. Satu persatu masalah mulai diurai oleh masing-masing Pengurus Harian serta mendapatkan beberapa tanggapan sekaligus solusi secara mufakat.

No comments: