-->

Wednesday, February 27, 2013

Syuriah NU Temayang Pesankan Empat Hal Kepada IPNU-IPPNU



Dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW serta Harlah IPNU-IPPNU ke-59 dan 58, Rois Syuriah MWC NU Temayang, KH. Imam Mustaqim berpesan empat hal kepada IPNU-IPPNU. Keempat hal tersebut adalah sebagai berikut, Pertama, Berusahalah untuk selalu haus akan Ilmu, dalam artian IPNU-IPPNU sebagai kader depan pengkaderan di lingkungan Nahdlatul Ulama harus selalu ingin tahu dan belajar terkait apapun yang sekiranya bisa bermanfaat, baik untuk diri sendiri maupun lingkungan. 

Kedua, jangan sia-siakan waktu, sebab waktu tidak akan pernah bisa kembali, maka perbanyaknya amal ibadah kepada Allah SWT dan sesama. 

Ketiga, Segala sesuatu ada prosesnya, tidak semudah membalikkan tangan, jadi jika ingin mengejar cita-cita haruslah berproses terlebih dahulu agar mencapai apa yang diinginkan. 

Dan terakhir, kalau sudah diatas jangan lupa yang dibawah, kalau jadi pemimpin jangan lupa rakyatnya.

Peringati Harlah, IPNU-IPPNU Temayang Undang Undang Siswa Sekolah


Dalam rangka memperingati Harlah (Hari Lahir) IPNU-IPPNU yang ke-59 dan 58 tahun. Pimpinan Anak Cabang IPNU-IPPNU Kecamatan Temayang menyelenggarakan istighosah kubro dan do’a bersama yang dirangkai dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Ahad (24/02/13).

Acara yang melibatkan siswa-siswi dari berbagai jenjang pendidikan ini bertempat di Pendopo Kecamatan Temayang dan dihadiri oleh beberapa tokoh masyarakat. Di antaranya, Camat Temayang, Subiono serta Ketua Tanfidz dan Syuriah MWC NU Temayang, Kyai Ahmad Roqib dan Kyai Mustaqim.

Saturday, February 23, 2013

IPNU-IPPNU BOJONEGORO AGENDAKAN 3 KEGIATAN UNTUK HARLAH



Untuk memperingati Harlah IPNU-IPPNU ke-59 dan 58 tahun, Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Bojonegoro mengagendakan beberapa kegiatan untuk memeriahkan Harlah tersebut, antara lain : Temu alumni IPNU-IPPNU Bojonegoro, Try Out Ujian Nasional untuk tingkat SMA atau sederajat serta sarasehan kegamaan yang akan dilaksanakan pada awal hingga akhir Maret mendatang.

“Sejauh ini TOR (Term of Reference) semua kegiatan telah disiapkan, tinggal koordinasi lebih lanjut serta pematangan ditataran teknis pelaksanaan kegiatan saja” Ungkap Andri, ketua pelaksana kegiatan.

Sementara itu, Misbahul Munir ketua PC. IPNU Bojonegoro menjelaskan rangkaian kegiatan Harlah yang akan dilaksanakan pertama kali adalah Temu Alumni IPNU-IPPNU Bojonegoro pada tanggal 3 Maret 2013 bertepatan dengan Harlah IPPNU ke-58 dan akan bertempat di kantor PCNU setempat. Sementara Try Out Ujian Nasional (UN) akan dilaksanakan pada tanggal 12 hingga 13 Maret 2013 di SMA ataupu MA yang ada di Kecamatan Ngraho. Terakhir, akan dilaksanakan Sarasehan keorganisasian terkait dengan pengenbangan IPNU-IPPNU di Bojonegoro.

Monday, February 18, 2013

Logo Harlah IPNU-IPPNU

Logo Harlah IPNU-IPPNU Bojonegoro ke 59 & 58

Sunday, February 3, 2013

IPNU Kedungadem Bangkit Kembali



Setelah sempat vakum selama satu periode, Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kedungadem kembali aktif dan resmi dilantik  oleh Pimpinan Cabang IPNU Bojonegoro di halaman Kantor MWC NU Kedungadem Desa Sidorejo, Kedungadem, Bojonegoro, Jum’at (02/02/13).

Pelantikan yang dilaksanakan bersamaan dengan peringatan maulid Nabi Muhammad SAW ini dihadiri oleh ratusan warga nahdliyin Kedungadem.

Ketua PAC IPNU Kedungadem, Sudarno mengatakan akan berusaha semaksimal mungkin mengembalikan kejayaan IPNU Kedungadem setelah terjadi kekosongan kepengurusan selama satu periode.