-->

Saturday, July 27, 2013

IPNU Bojonegoro Rutinkan Bakmas Hingga ke Pelosok Desa

Selama tiga tahun berturut-turut, dimulai sejak tahun 2011 kemarin. Pimpinan Cabang IPNU Kabupaten Bojonegoro selalu mengadakan Bakti Masyarakat (Bakmas) didaerah-daerah yang dirasa masih minim pengetahuan keagamaannya serta jauh dari segala bentuk fasilitas umum yang memadai.
Kegiatan yang direncanakan akan berlangsung selama sepekan penuh ini dimulai pada Kamis (25/7) kemarin dan akan berakhir pada Ahad (31/7) mendatang dan bertempat di Desa Hargomulyo, Kecamatan Kedewan.

“Program ini diselenggarakan sebagai bentuk tanggungjawab sosial kami kepada masyarakat, terlebih lagi masyarakat pedesaan yang terdapat di daerah-daerah terpencil serta jauh dari akses perkotaan” terang Misbah, Ketua PC. IPNU Bojonegoro.


Alumnus Pondok Pesantren Al Hidayah Senori Tuban ini mengatakan dalam kegiatan sosial ini pihaknya juga telah menyiapkan beberapa agenda kegiatan, diantaranya adalah penataran bagi guru-guru TPQ, Kajian Amaliah NU, Safari Ramadhan kebeberapa Desa sekitar, Pengaktifan kembali PAC. IPNU-IPPNU Kedewan serta kegiatan-kegiatan keagamaan dan sosial lainnya yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat.

“Bakmas ini merupakan program unggulan PC. IPNU Bojonegoro dan selalu mendapat tanggapan positif dari masyarakat. Terbukti untuk tahun 2013 ini setidaknya ada 5 Kecamatan yang menawarkan diri untuk ditempati yakni, Kecamatan Margomulyo, Ngraho, Gondang, Kedungadem serta Kedewan. Namun pada akhirnya kami memilih Kedewan dengan pertimbangan belum pernah ditempati kegiatan Cabang sebagai tempat Bakmas tahun ini mengingat keterbatasan tenaga dan waktu bila harus mengadakan di lima Kecamatan sekaligus” imbuhnya.

Sementara itu, Imam Turmudzi ketua MWC NU Kecamatan Kedewan menyambut baik Bakmas yang diadakan oleh PC. IPNU Bojonegoro di wilyahnya. Pria yang telah dua kali menjabat sebagai Tanfidz NU Kedewan ini berharap dengan adanya kegiatan ini dapat penyegarkan kembali kegiatan-kegiatan keislaman yang ada di Kedewan dan PC. IPNU Bojonegoro dapat memberikan pemahaman betapa pentingnya peran generasi muda saat ini untuk keberlangsungan Islam di masa yang akan datang.

No comments: