-->

Monday, December 23, 2013

Pembagian Buku & Atraksi warnai Konferensi PAC Kota


Sesuai dengan PD-PRT bahwa Masa kidmat IPNU-IPPNU  di tingkatan Pimpinan Anak Cabang adalah dua tahun. Ketika masa periodesasi telah usai maka harus melaksanakan regenerasi atau reorganisasi yang di kenal dengan sebutan Konferensi Anak Cabang ( KONFERANCAB ).

Karena Masa Kidmatnya telah usai,  Pimpinan Anak Cabang IPNU-IPPNU Kota Bojonegoro melaksanakan Konferensi Anak Cabang ( KONFERANCAB ) ke- VI. Ahad, (15/12/2013)


Acara tersebut dilaksanakan di Aula SMK YPM Bojonegoro dan berlangsung cukup  meriah. Sebelum acara pembukaan panitia membagi – bagikan buku gratis kepada saudara yang kurang mampu, serta beberapa atraksi dari Pagar Nusa turut mewarnai acara tersebut.

Ketua PC. IPPNU Bojonegoro Rekanita Weni Andriani mengaku senang PAC Kota dapat terus aktif,  dan berharap siapa yang terpilih nantinya dapat mengemban amanat Konferensi. 

” Yang terpenting adalah bukan siapa penggantinya, namun siapa yang bisa membawa PAC Kota dua  tahun kedepan menjadi lebih baik ”. terang Weni 

Pada sesi pemilihan ketua, Rekanita  LAILA terpilih sebagai ketua IPPNU secara aklamasi. Sedangkan pada pemilihan ketua IPNU harus dilakukan dua kali putaran. Dan akhirnya yang terpilih sebagai ketua IPNU adalah Rekan RAMA.

Setelah terpilih, ketua baru di persilahkan untuk memberikan sambutan yang di wakili oleh rekan RAMA, ia memohon dukungan dari semua rekan – rekanita untuk dapat mewujudkan harapan bersama IPNU-IPPNU PAC Kota tetap bisa berkreasi dan inovatif.

 “semoga kami di beri kekuatan untuk bisa membawa IPNU-IPPNU PAC Kota dua tahun kedepan menjadi lebih baik.  Amin… ” ungkap Rama.


Selamat berkidmat, Selamat Belajar, Berjuang dan Bertawqa

No comments: