-->

Thursday, January 2, 2014

Pra Konferensi, PAC Kapas Gelar Kompetisi Futsal


Untuk meningkatkan bakat dan minat kader, Pimpinan Anak Cabang ( PAC ) IPNU-IPPU Kecamatan Kapas menggelar kegiatan lomba “ Futsal IPNU CUP 2013 “. Rabu, (18/12/2013).

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari beberapa acara yang digelar dalam rangka memeriahkan Pra Konferancab ke-V IPNU-IPPNU Kecamatan Kapas yang akan dilaksanakan pada tanggal 11-12 Januari 2014 mendatang.  


Bertempat di lapangan GTC Tanjungharjo Kapas, para peserta terlihat sangat bersemangat. Sebanyak  16  Tim yang berasal dari berbagai Pimpinan Ranting (PR) dan Sekolah yang ada di Kecamatan Kapas telah mandaftar untuk mengikuti kompetisi tersebut. 

Tidak tanggung – tanggung, panitia menyediakan hadiah uang tunai sebesar Rp. 1.250.000,- , Tropi serta Sertifikat untuk para pemenang dalam kompetisi ini.

Koordinator kegiatan rekan Khotibul Umam mewartakan  kegiatan  Futsal IPNU Cup 2013 ini dilaksanakan selama 5 hari, yakni dimulai pada hari rabu, 18 – 22 Desember 2013.

“ Dalam kompetisi ini kami menerapkan sistem gugur. Bagi tim yang menang, hadiah akan di berikan pada pembukaan Konferancab IPNU-IPPNU Kecamatan Kapas nanti. “ terang Umam.

Sebelum para peserta berlaga, kompetisi tersebut diawali dengan pertandingan persahabatan antara Alumni Vs P engurus PAC IPNU Kapas 2013.

No comments: